Thursday, December 23, 2021

SD Inpres Sambung Jawa III Laksanakan GeNose dan Vaksinasi di Lingkup Sekolah


Makassar, HR.ID - Dalam rangka upaya Pencegahan Penyebaran nirus corona (Covid19) diawal-awal penerapan belajar Tatap Muka, pimpinan sekolah dalam hal ini kepala sekolah dari Sekolah Dasar ( SD ) Inpres Sambung Jawa III menggelar kegiatan Antigen & vaksinasi kepada seluruh pihak yang terkait dalam lingkungan sekolah.

Kegiatan yang dilakukan sejak Senin (20 /12/21) itu dengan sasaran intinya yakni kepada para guru-guru, security (satpam sekolah), para penyedia dan karyawan kantin yang berada dilingkup sekolah serta sekaligus para siswa siswi.  

Kepala sekolah, Fatmawati Naim, S. Pd memberikan penjelasan bahwa selain dilakukan kegiatan vaksinasi pada SD Inpres Sambung Jawa III yang terletak di jalan Tanjung Rangas, no.1 kota Makassar ini juga menggelar kegiatan pendeteksian covid19 dengan metode GeNose. 

Dari informasi yang disampaikan Fatmawati bahwa hari ini Rabu (22/12/21) sebagai hari terakhir kegiatan yang dimaksud kini giliran siswa kelas 2 yang diagnosa deengan  pelaksana kegiatan dipimpin atau diketuai oleh salah seorang guru yakni Titiek Aminah, AT. S.Pd.

"Kehati-hatian dengan segala upaya kewaspadaan adalah satu hal yang sangat diperlukan dalam usaha kita bersama untuk memberantas Covid19 ini,” kata Ibu Kepsek Fatmawati Naim, S. Pd dilokasi kegiatan.

Dari liputan yang kami lakukan, meski memperlihatkan adanya kerumunan namun tetap terlihat menerapkan protocol kesehatan termasuk bagi para orang tua siswa yang datang mendampingi anak-anaknya sesuai petunjuk yang disampaikan kepala sekolah.

Selain itu, Fatmawati juga berterimakasih kepada seluruh yang terlibat dalam kegaiatannya, apalagi hasil yang dicapai positif dan sangat memuaskan.

“Alhamdulillah dengan adanya kegiatan antigen dan GeNose ini, semua siswa positip dan terimakasih kepada seluruh orang tua siswa atas kerjasamanya dan kerja guru kelas yang penuh perhatian dan kasih sayang kepada siswanya sehingga kedua kegiatan ini berjalan lancar,” tutup Fatmawati.

 

Red (Denny M, SE)


SHARE THIS

Author:

MARI MEMBANGUN KEBERSAMAAN, BERSAMA KITA BERJUANG

0 Please Share a Your Opinion.:

Diharap Memberi Komentar Yang Sopan & Santun
Terimakasih Atas Partisipasi Mengunjungi Web Kami

Hukum

Kesehatan

»

Serba Serbi