HR.ID - Majelis Ta’lim
Roudhatul Jannah (MTRJ) dan Pengurusnya di resmikan oleh Kepala Desa Langam
Kecamatan Lopok Kabupaten Sumbawa, NTB. Presmian Majelis Taklim ini di lakukan
pada hari Senin (malam Selasa), tanggal 17 Agustus 2020 pukul 19.30 WITA, bertempat di Masjid Roudhatul
Jannah di Dusun Lagenang Desa Langam Kecamatan Lopok, Kabupaten Sumbawa, NTB.
Dalam presmian Majelis
Ta’lim tersebut di hadiri oleh Kepala Desa Langam, Ketua BPD Desa Langam,
Bhabinkantibmas dan Pabinsa Desa Langam, Kepala Dusun Lagenang, dan Masyarakat
Dusun Lagenang, serta seluruh Pengurus Majelis Ta’lim Roudhatul Jannah (MTJR)
Dikatakan Ketua Majelis,
Ustad Khaerul Fajri, S.Pd.I, M.Pd bahwa
latar belakang pendirian Majelis Ta’lim Roudhatul Janna (MTRJ) ini sebagai
sarana dalam pembelajaran dan pemahaman pengetahuan keislaman terkait dengan
nilai-nilai ibadah, serta untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Muslim di dusun
Lagenang dan sekitarnya dalam meningkatkan ukhwuwah islamiyah, dan merupakan
wadah untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Berdasarakan wawancara HR.ID dengan Ketua Majelis Talim Roudhatul
Jannah, Al Ustad Khaerul Fajri, S.Pd.I, M.Pd yang merupakan lulusan Pondok
Pesantren Salafiyah Syafi’iyah Sukorejo, Situbondo Jawa Timur di bawah asuhan
KHR. Ahamd Azaim Ibrahimy merupakan cucu dari pahlawan Nasional KHR. As’ad
Syamsul Arifin, yang sekaligus merupakan dosen Agama Islam di Kampus STKIP
Paracendekia NW Sumbawa, menjelaskan jika pendirian dan peresmian Majelis
Ta’lim Rodhatul Jannah (MTRJ) merupakan momen yang sangat tepat untuk dipersembahkan
dalam rangkah memperingati Dirgahayu Kemederkaan Republik Indonesia yang ke 75,
serta sebagai sarana untuk meningkat
pengetahuan dan pendidikan Agama Islam masyarakat Indonesia, khususnya
masyarakat desa langam, sehingga output lebih ke depannya masayarakat daerah
akan mampu menerapkan islam yang baldatun tayyibatu warabbun ghofur. Ini juga
bertepatan momen tahun Baru Hijriyah 1442 yang jatuh pada Kamis 20 Agustus
2020.
Di tempat yang sama usai
pelantikan dan presmian Majelis Tak’lim Roudhatul Jannah, Kepala Desa Langam
Kecamatan Lopok Kabupaten Sumbawa, Sahuddin, S.Sos mengatakan bahwa presmian
dan pengukuhan Pengurus Majelis Taklim merupakan kado yang istimewa sekali
untuk masyarakat desa Langam.
“Presmian Majelis Taklim ini
merupakan hadiah istimewa sekali untuk warga kami, sebab bertepatan dengan hari
kemerdekaan RI-75, serta Majelis Taklim ini merupakan majelis taklim yang
pertama kali ada di Desa kami, disamping itu pula tujuan Majelis Taklim sejalan
dengan program Desa dalam rangkah meningkatkan SDM di desa Langam ini”. Ungkap
Kades
Sahuddin, juga mengatakan
bahwa dengan terbentuknya Majelis taklim ini ke depannya akan memperbanyak
kegiatan keagamaan di desa kami, yang nampaknya selama ini masih sangat minim
sekali kegiatan keagamaanya,” harap san Kades.
Red: (S.Parman).
This comment has been removed by the author.
ReplyDeleteLuar biasa
ReplyDelete