Sunday, December 30, 2018

Harga Emas Dibuka Naik Menjadi Rp 667.000 per Gram Dalam Pekan Ini

HarapanRakyat.online - Harga emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam) tercatat naik Rp 2.000 menjadi Rp 667.000 per gram pada perdagangan Sabtu (29/12). Pada perdagangan Jumat, harga emas Antam dibanderol Rp 665.000 per gram.

Dikutip dari laman logammulia.com, harga tersebut mulai terbesar untuk ukuran terkecil setengah gram dan harga terkecil untuk ukuran terbesar sebesar 1.000 gram.

Sementara itu, harga pembelian kembali (buybac
k) emas Antam juga naik Rp 2.000 menjadi Rp 596.000 per gram, dari perdagangan Jumat kemarin di harga Rp 594.000 per gram.

Harga dan ketersediaan emas Antam ini hanya berlaku di kantor Antam Pulogadung, Jakarta. Untuk harga dan ketersediaan emas Antam di gerai penjualan lain bisa berbeda.

Harga emas 0,5 gram Rp 358.000 (belum tersedia)
Harga emas 1 gram Rp 667.000 (hanya tersedia di butik LM)
Harga emas 5 gram Rp 3.155.000 (hanya tersedia di butik LM)
Harga emas 50 gram Rp 30.935.000 (hanya tersedia di butik LM)
Harga emas 100 gram Rp 61.800.000 (hanya tersedia di butik LM)
Harga emas 250 gram Rp 154.250.000 (hanya tersedia di butik LM)
Harga emas 500 gram Rp 308.300.000 (hanya tersedia di butik LM)
Harga emas 1.000 gram Rp 616.600.000 (belum tersedia).

Harga emas tersebut sudah termasuk PPh 22 yaitu 0,9 persen. Sertakan NPWP untuk memperoleh potongan pajak lebih rendah yakni 0,45 persen.

Sb:
Reporter : Harwanto Bimo Pratomo

SHARE THIS

Author:

MARI MEMBANGUN KEBERSAMAAN, BERSAMA KITA BERJUANG

0 Please Share a Your Opinion.:

Diharap Memberi Komentar Yang Sopan & Santun
Terimakasih Atas Partisipasi Mengunjungi Web Kami

Hukum

Kesehatan

»

Serba Serbi